MMC MEDIA – Kabar meninggalnya dalang kondang Ki
Warsina Slenk cepat tersebar. Ki Warsina Slenk meninggal dunia Kamis dinihari (12/12/24) di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta.
Dalang asal Makamhaji, Kartosuro, Sukoharjo itu
wafat pukul 04.15 WIB di usia 59 tahun. Berdasar
informasi yang diterima marimenyeru.com, jenazah Ki Warseno akan
diberangkatkan dari rumah duka Desa Kraggan RT 02/18, Makamhaji, Kartosuro,
Sukoharjo sekitar pukul 13.00 WIB.
Berdasarkan surat kabar duka yang diterima marimenyeru.com,
jenazah Ki Warsina Slenk tidak dimakamkan di Sukoharjo, tempat
tinggalnya selama ini. Tapi jenazah
almarhum akan dimakamkan di Klaten.
Tempat peristirahatan terakhir Ki Warsina Slenk
direncanakan di Makam Depokan, Kecamatan, Juwiring, Kabupaten Klaten. Informasi
ini bisa menjadi kepastian bagi pecinta wayang kulit khususnya penggemar Ki
Warsina Slenk untuk memberikan penghormatan terakhir.
Almarhum Ki Warsina Slenk meninggalkan seorang istri
bernama Asri Purwaningtyas dan tiga orang anak yaitu Briyan Pandhit, Olvita Winastesia,
Amar Pradopo serta seorang cucu Hagia Ambika.
Wafatnya Ki Warsina Slenk menambah daftar dalang
kondang tanah air yang meninggal dunia di usia kejayaaannya. Sebelumnya dalam legendaris Ki seno Nugraha asal
Yogyakarta wafat tanggal 3 November 2020 di usia 48 tahun. KI Dalang Setan Mantep Sudarsono asal Karangpandan,
Karanganyar menyusul tidak lama yakni wafat pada 2 Juli 2021 di usia 73 tahun.
Penulis Joko Priyono Klaten.